CCTV tidak selalu menghasilkan gambar video yang jernih. Ada kalanya, gambar video yang diterima berkualitas buruk dan gelap. Bahkan masalahnya bisa di luar dari tingkat kualitas CCTV outdoor yang didapatkan dari distributor CCTV.
Penyebabnya bisa saja dari faktor luar seperti embun dan kotoran pada kamera CCTV outdoor, kesalahan setting DVR / NVR atau lensa kameranya tidak fokus dikarenakan pernah dibuka sebelumnya.
Bagi Anda yang memiliki masalah Smart CCTV hasil gambarnya tampak gelap maka penting untuk segera mencari solusinya. Apalagi kalau terus dibiarkan, bisa saja akan menambah kerusakan baru yang membuat CCTV tidak bisa dipakai lagi.
Pencegahan dan Cara Mengatasi Gambar CCTV yang Gelap
Selain cara mengatasi gambar Smart CCTV yang gelap, tentu saja menjadi penting untuk mengetahui juga pencegahannya. Hal ini agar tidak terjadi lagi masalah CCTV hasil gambarnya gelap. Meliputi cara pencegahan agar hasil gambar CCTV tidak tampak gelap ialah sebagai berikut:
Perhatikan Pengaturan Mode Gambar
Upaya mencegah Smart CCTV agar hasil gambarnya tidak gelap yaitu dengan memperhatikan pengaturan mode gambarnya. Barangkali masalah utamanya karena pengaturan warnanya yang tidak sesuai.
Selalu Pastikan Pencahayaan Kamera Sesuai
Stabilitas hasil gambar tangkapan kamera CCTV tentu saja ditentukan oleh pencahayaan kamera. Oleh karena itu, untuk mencegah hasil rekaman kamera yaitu dengan selalu memastikan kesesuaian pencahayaan kamera.
Caranya bisa dengan menambahkan pencahayaan atau memindahkan posisi kamera. Ini dapat membantu pencahayaan kamera lebih optimal sehingga dapat menangkap gambar dengan baik.
Jaga Kebersihan Penutup Lensa Kamera
Dalam upaya pencegahan agar hasil gambar CCTV tidak gelap bisa dengan selalu menjaga kebersihan penutup lensa kamera. Hal ini dapat membantu meningkatkan kualitas gambar sekaligus mencegah hasil rekaman buram dan gelap.
Lalu bagaimana cara mengatasi gambar CCTV yang terlanjur gelap? Berikut ini penjelasannya:
Bersihkan Penutup Lensa Kamera
Kotoran seperti debu atau bekas asap bisa saja menjadi penyebab hasil gambar Smart CCTV outdoor Anda buram dan gelap. Anda bisa membersihkan menutup lensa kamera untuk mengatasi masalah tersebut.
Caranya dapat dilakukan dengan mengusap lensa kamera menggunakan kain halus yang sudah diberikan air. Usap tepat di depan lensa agar kotoran yang menutup kamera dapat terangkat.
Reset Setting DVR / NVR
Kebiasaan sering mengotak-atik DVR / NVR CCTV dapat memunculkan masalah seperti hasil gambar gelap. Bukan lagi karena kesalahan pembelian dari distributor CCTV.
Oleh karena itu, solusi tepatnya adalah melakukan reset setting DVR / NVR. Ini akan mengembalikan setelan CCTV versi pabrik mulai dari pengaturan warna, saturasi, kontras dan lain sebagainnya. Setelahnya, tentu saja CCTV akan stabil seperti baru membeli.
Upgrade Perangkat CCTV
Bisa jadi penyebab CCTV buram atau gelap itu dikarenakan teknologi kamera sudah ketinggalan zaman. Anda perlu mengupgrade perangkat CCTV jika dirasa itu permasalahannya yaitu dengan mengupgrade kamera dan DVR / NVR ke yang lebih baru.
Suplai Lampu Inframerah
Cara mengatasi hasil gambar Smart CCTV buram atau gelap yang terakhir adalah dengan menyuplai lampu inframerah. Cek sumber tegangan yang mengalir ke kamera CCTV sumber tegangan untuk melakukan penyuplaian tersebut.
Supaya berhasil dengan baik periksa secara teliti kemudian ukur dengan memakai multitester. Setelahnya, kamera CCTV bisa lebih jernih telah menghasilkan rekaman gambar.
Keunggulan Smart CCTV Hikvision AcuSense
Meminimalisir masalah CCTV juga dengan cerdas memilih Smart CCTV. Pastikan Hikvision AcuSense menjadi pilihannya, apalagi untuk CCTV outdoor. Hikvision memiliki keunggulan lebih dibandingkan lainnya. Berikut ini uraian lengkapnya:
Lebih Cepat
CCTV Hikvision AcuSense memiliki keunggulan mendeteksi ancaman secara real time. Layaknya alarm, notifikasinya dilakukan secara otomatis yakni langsung masuk ke smartphone pemilik sehingga informasi dapat diberikan secara cepat.
Anda akan menerima informasi ancaman tersebut melalui email. Dengan begitu, Anda tidak perlu menatap monitor terus menerus untuk memantau ancaman yang terjadi.
Lebih Efisien
Kamera CCTV dengan teknologi AcuSense sudah pasti memiliki keunggulan dari segi kinerjanya. Tentunya lebih efisien, sebab pada rekaman video setiap objek bergerak yang berbeda diberikan label.
Dengan begitu, pencarian video akan lebih efisien. Maka dari itu, rekomendasi CCTV WiFi terbaik adalah Smart CCTV Hikvision AcuSense ini.
Lebih Akurat
CCTV Hikvision dengan teknologi canggihnya termasuk CCTV yang menjamin tingkat keakuratan pada rekamannya. Sangat minim error detektif sehingga akan dapat membantu menjaga keamanan secara maksimal.
Jadi, untuk masalah hasil rekaman tidak jelas atau bahkan gelap bisa dipastikan minim kemungkinan terjadi. Hanya saja, Anda perlu mendapatkan Smart CCTV Hikvision AcuSense ini di distributor CCTV yang tepat.
Mudah Digunakan
Keunggulan Smart CCTV Hikvision AcuSense yang terakhir mudah dalam pemasangan dan proses konfigurasinya. Tentu saja ini akan membantu mempercepat pemasangan CCTV dan meminimalisir biaya juga.
Berkat teknologi AcuSense yang diterapkan menjadikan proses konfigurasinya layaknya kamera konvensional. Kecanggihannya CCTV ini juga didukung oleh keamanan AI pada CCTV.
Dari beberapa pencegahan dan cara mengatasi hasil gambar CCTV buram atau gelap, kesimpulannya Anda harus mencari tau penyebabnya terlebih dahulu. Kemudian atasi sesuai dengan permasalahannya melalui beberapa cara di atas.
Tapi bagi Anda yang ingin mendapatkan kamera CCTV dengan kualitas terbaik tanpa khawatir kamera mudah gelap atau buram bisa memilih Smart CCTV Hikvision AcuSense ini. Keunggulannya sudah terbukti dan dirasakan manfaatnya bagi para penggunanya.
Pastinya, Anda tidak perlu khawatir mengenai rekomendasi CCTV WiFi dari kami ini. Apalagi kalau anda bisa mendapatkannya dari distributor CCTV terbaik dan terpercaya. Masalah CCTV tentu saja sangat minim dan bahkan tidak terjadi sekalipun.