Di usia kamu sekarang, pasti deh sudah mulai memikirkan soal investasi, apalagi kalau kamu punya penghasilan yang cukup besar. Sayang kan kalau gaji kamu hanya habis dipakai untuk belanja saja?. Ini sebabnya penting banget memulai investasi sedini mungkin. Meskipun begitu, nggak ada kata terlambat lho untuk berinvestasi. Kamu bisa mulai dari sekarang!
Biasanya, satu hal yang paling jadi perhatian utama investor pemula adalah takut rugi. Inginnya sih cari investasi yang minim resiko tapi bisa memberikan keuntungan maksimal. Ada nggak ya?. Jelas ada dong, namanya adalah obligasi pemerintah.
Apa itu obligasi pemerintah?
Ini adalah surat utang yang diterbitkan oleh Pemerintah Indonesia, dan bisa dibeli oleh setiap Warga Negara Indonesia, termasuk kamu. Cara belinya bagaimana? Kamu bisa beli obligasi negara lewat mitra yang ditunjuk oleh pemerintah, salah satunya adalah digibank by DBS.
Keuntungan investasi obligasi pemerintah
Kamu mungkin masih sedikit ragu untuk berinvestasi obligasi pemerintah bersama digibank by DBS. Sebenarnya apa sih keuntungan investasi jenis ini?
-
Investasi yang dijamin oleh pemerintah
Pembayaran produk dan keuntungan SBN dibayarkan oleh Pemerintah Indonesia sesuai periode masing-masing produk. Kamu bisa mengecek periode tersebut di fact sheet website atau Memorandum Informasi sebelum membeli produk SBN yang kamu inginkan.
-
Prinsip pengelolaan Syariah untuk produk SBSN
Buat kamu yang lebih suka investasi dengan prinsip syariah, ada pilihan produk SBSN yang dibuat tanpa riba (bunga), gharar (spekulasi), dan maysir (judi).
-
Berkontribusi untuk kemajuan Indonesia
Dengan menjadi investor SBN, kamu sudah ikut serta mewujudkan prioritas pembangunan Pemerintah Indonesia.
Mengapa pilih obligasi pemerintah di digibank by DBS?
-
Ada layanan 24 jam melalui Aplikasi digibank by DBS
Jadi tidak perlu datang ke kantor cabang. Udah bukan zamannya lagi deh mau investasi harus repot-repot pergi ke bank segala. Teknologi kan udah canggih, makanya harus kita manfaatkan baik-baik.
-
Keuntungan investasi yang cair setiap setiap bulan
Kamu pasti mau dong, kalau dapet keuntungan investasi yang sudah pasti bisa kamu terima setiap bulannya? Nah di investasi obligasi negara ini, kamu bisa menerima keuntungan investasi yang cair setiap bulannya di tanggal yang sama.
-
Jumlah investasi mulai dari Rp 1 juta
Sekarang, kamu sudah bisa mulai berinvestasi hanya dari nominal Rp 1 juta saja. Jadi, nggak perlu tunggu sampai tabungan kamu besar jumlahnya. Kamu bisa mulai membeli obligasi pemerintah sekarang juga!
-
Investasi rendah resiko
Obligasi pemerintah adalah jenis investasi yang rendah resiko. Hal ini karena ada jaminan dari pemerintah, bahwa keuntungan pasti akan dibayarkan kepada para investor. Jadi, kamu nggak perlu kuatir akan rugi. Selain itu, bunganya lebih besar dari bunga deposito. Jadi, dengan resiko yang minim, kamu bisa mendapatkan keuntungan maksimal. Asyik kan?
Cara investasi obligasi di digibank by DBS
Bagi kamu yang sudah memiliki Tabungan digibank by DBS, ikuti langkah ini ya :
Login ke dalam Aplikasi digibank by DBS kamu, lalu:
- Klik “Obligasi” dan cek ketersediaan produk. Jika produk tersedia, kamu bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan untuk mengetahui profil risiko dan membuat nomor SID. Apabila nomor SID sudah dibuat, kamu akan mendapatkan notifikasi email,
- Setelah registrasi SID kamu berhasil, kamu bisa masuk lagi ke Aplikasi digibank untuk melihat pilihan produk yang tersedia dibawah menu “Obligasi”
- Untuk kamu yang belum memiliki Aplikasi digibank by DBS, lakukan pembukaan Tabungan digibank dan proses registrasi di Aplikasi digibank by terlebih dahulu ya.
Gimana, sudah lebih mantap kan untuk berinvestasi di obligasi pemerintah bersama digibank by DBS? Jadi, tunggu apalagi? Yuk beli obligasinya sekarang juga!