Inilah Bisnis Online untuk Pelajar yang Minim Modal dan Praktis

  • Riaupos
  • Dec 29, 2021

Bisnis online untuk pelajar dan mahasiswa bisa jadi pilihan buat kamu yang butuh uang tambahan. Selain untuk mendapatkan uang, berbisnis juga bisa menjadi bekal kamu setelah lulus. Bukan tidak mungkin bisnis ini akan terus berkembang dan jadi sumber penghasilan utama kamu. Masih bingung cari ide usaha apa yang bisa dilakukan dengan modal yang kecil? Berikut rekomendasinya! Baca juga berita menarik lainnya hanya di https://majalahtren.com/.

Rekomendasi Bisnis Online untuk Pelajar dan Mahasiswa

Hambatan pelajar ketika mau mulai bisnis yaitu modal. Ya, memang tak bisa dipungkiri kalau semuanya membutuhkan modal, namun bukan berarti kamu tidak bisa berbisnis. Sebagai solusinya, berikut ini beberapa rekomendasi bisnis online dengan modal kecil:

1. Jualan dengan Sistem Reseller

Jika kamu ingin berjualan tanpa repot memikirkan proses produksi, coba berjualan dengan sistem reseller. Kamu bisa mencari supplier yang bisa memberikan harga bersahabat agar produknya dapat kamu jual kembali dengan harga yang dapat bersaing di pasaran. Produknya bisa berupa apa saja mulai dari pakaian, mainan, skin care, hingga makanan atau minuman.

Supplier biasanya akan memberikan harga lebih murah dengan minimal pembelian. Semakin banyak jumlah produk yang kamu beli, maka harga satuannya semakin murah. Namun jika kamu tidak memiliki modal terlalu banyak, kamu juga bisa menerapkan sistem pre-order. Jadi kamu bisa melakukan pembelian ke supplier setelah pesanan terkumpul.

2. Jualan dengan Sistem Dropship

Jika kamu tidak punya modal uang sama sekali, kamu juga bisa mencoba berjualan dengan sistem dropshipper. Berbeda dengan reseller yang harus berbelanja ke supplier dengan jumlah tertentu, dropshipper hanya perlu memasarkan produk dari supplier dan supplier yang akan mengurus pengemasan dan pengiriman produk.

Kamu hanya membutuhkan smartphone untuk mempromosikan produk. Jika kamu tidak mendapat harga grosir dan mendapat keuntungan dari mark up harga supplier, maka kamu harus lebih rajin dalam memasarkan produk agar jangkauan kamu juga lebih luas dan produk kamu tetap dapat bersaing di pasaran. 

3. Jual Pulsa dan Paket Data

Siapa yang tidak butuh pulsa dan paket data di zaman sekarang? Sekarang pengisiannya juga lebih mudah dan pilihannya beragam. Selain menyediakan pulsa dan paket data, kamu juga bisa menjual token listrik, jasa bayar PAM, bayar listrik, dll. Umumnya satu supplier menyediakan semua layanan tersebut. 

4. Jual Barang Preloved

Ide bisnis online tanpa modal untuk pelajar dan mahasiswa selanjutnya adalah berjualan barang preloved atau barang bekas.

Pertama kamu bisa lihat barang-barangmu sendiri, apakah banyak yang sudah tidak terpakai dan ingin dijual? Selanjutnya, kamu bisa menawarkan pada teman-temanmu yang ingin menjual barang preloved milik mereka. Jadi fokusmu adalah jual-beli barang preloved. 

Belakangan ini juga ramai penjualan barang bekas atau barang thrift, umumnya barangnya berupa pakaian bekas layak pakai yang diekspor dari luar negeri. Nah selain menjual barang preloved milik sendiri, kamu juga bisa menjual barang thrift ini. Kamu bisa menemukan supplier barang thrift dengan mudah secara online.

5. Jasa Penerjemah

Kamu punya kemampuan bahasa asing? Bisa coba jadi penerjemah!

Jasa penerjemah sekaligus tour guide adalah yang paling praktis, terutama jika kamu memiliki kemampuan lisan bahasa asing yang memadai. Ini cocok dijalankan oleh kamu yang juga suka traveling.

Selain itu, jika kamu lebih suka menerjemahkan teks, maka kamu juga bisa menjadi penerjemah teks. Kamu bisa memasang tarif mulai dari per lembar atau bahkan per kata untuk setiap teks yang diterjemahkan. Tarif bisa disesuaikan dengan kerumitan bahasa dan dengan tingkat kemampuanmu.

Related Post :
trik curang di permainan mahjong ways2 langsung dari mantan adminseorang marselino berhasil menang ratusan juta di game mahjong wins3 scatter hitampola ampuh menangkan kakek zeus dengan modal recehtrending pola jitu gampang menang game online mahjong waysstrategi luar dan dalam pecah di game online starlight princess