Akhir-akhir ini banyak sekali yang memperbincangkan mengenai coating body mobil. Banyak konsumen yang bertanya-tanya apa itu coating body mobil? Ada pula yang bertanya apa saja manfaat coating body mobil yang didapatkan setelah melakukan perawatan body mobil yang sedang hits saat ini. Oleh karena itu, kami akan mengulas dan memaparkan sedikit apa sih itu coating mobil, manfaat dan cara merawatnya.
Sesuai dengan namanya, coating mobil adalah sebuah proses pelapisan menggunakan bahan/produk coating pada bagian body mobil. Tujuan dari coating body mobil sendiri adalah untuk memberikan perlindungan berupa lapisan untuk melindungi cat mobil. Manfaat coating mobil lainnya adalah membuat cat mobil selalu terlihat mengkilap. Jadi ingat ya Sahabat, coating mobil adalah proses perawatan mobil dengan memberikan lapisan di seluruh body mobil agar mengkilap.
Manfaat coating body mobil
Seperti sudah dijelaskan di atas, coating body mobil adalah proses pelapisan menggunakan teknologi berbahan ‘nano’ yang berfungsi melindungi cat mobil hingga ke bagian pori-pori cat mobil apalagi dengan promo sapphire nano coating. Bisa diibaratkan, mobil yang kamu miliki seperti di laminating sehingga warna mobil akan terjaga seperti baru, terlihat tampak basah dan membuat kilap mobil menjadi tahan lama. Lantas apa saja manfaat lainnya yang bisa didapatkan ketika Sahabat melakukan perawatan coating body mobil? Yuk simak di bawah ini:
Melindungi cat body mobil dari goresan
Manfaat coating body mobil yang pertama adalah melindungi body mobil dari bahaya-bahaya yang bisa membuat cat mobil rusak. Bahaya-bahaya seperti munculnya goresan/baretan halus pada cat mobil yang disebabkan oleh ranting pohon, kerikil, atau benda-benda lainnya tidak akan terjadi jika Sahabat sudah melindungi cat mobil dengan cara di coating. Jika Sahabat termasuk orang yang sering bepergian keluar kota, coating body mobil sangat direkomendasikan. Mengapa?
Karena kamu tidak akan tahu apa saja bahaya yang mengancam mobil kamu. Bisa saja mobil kamu terkena lemparan kerikil dari ban mobil depan, atau mungkin kamu kejatuhan ranting pohon di saat hujan besar, dan hal-hal tidak terduga lainnya yang bisa membuat cat mobil tergores.
Mempertahankan kilap mobil lebih lama
Manfaat coating body mobil lainnya adalah membuat warna mobil lebih mengkilap. Bahan ‘nano’ yang menyerap hingga pori-pori cat mobil akan menjaga kondisi cat mobil selalu terhindar dari bahaya yang bisa menyebabkan cat mobil rusak atau kusam. Seperti memberikan laminating pada seluruh cat body mobil, jadi warna mobil selalu tetap dalam kondisi terbaiknya.
Namun, dalam sebuah proses coating mobil, ada proses lain yang harus dilewati terlebih dahulu untuk menghilangkan baretan atau dent pada cat body mobil. Fungsinya adalah untuk memaksimalkan pelapisan coating mobil hingga benar-benar meresap ke dalam pori-pori mobil. Sehingga, cat body mobil benar-benar mendapatkan perlindungan secara menyeluruh.
Memberi efek daun talas
Coating mobil memberikan efek daun talas (water repellent), sehingga air hujan atau kotoran yang mengenai body mobil tidak sulit untuk dibersihkan karena efek daun talas tadi. Kamu pernah bukan melihat air di atas daun talas, dia tidak bisa diam atau menyerap bukan? Nah itulah yang terjadi pada bodi mobil kamu ketika memberikan perawatan coating mobil.
Pencucian secara berkala
Jika Sahabat hampir setiap hari menggunakan mobilnya, sudah tentu mobil akan lebih cepat kotor dan terlihat kusam bukan?

Sangat dianjurkan minimal melakukan pencucian mobil 3 hari hingga 1 minggu sekali dengan menggunakan sabun.